Selasa, 31 Mei 2011

Tak Dituturkan

Dinding berdinding, tak berpintu
di ujung,  jalanan membuntu
aku menghitung rencana
dan kureka-reka sekenario tanpa sutradara

panjang yang harus diurai
kecermatan ditunda hanya karena lelap
dan aku berada dalam seribu kemungkinan
di tepian yang kelak menjadi pusat

adalah keajaiban,,,
tiba dengan pintu-pintu tanpa dinding
dan terjalin setiap ujung-ujung jalanan
hilang semua untuk menampilkan semua yang lain
kerumitan entah milik siapa lagi,,,

aku tersungkur syukur,,,
karena padaku,,,
ini bukan kisah yang dituturkan


_______________________

Puisi Lainnya :

Random Post --------------------------------

9 komentar:

rumputilalang mengatakan... Reply Comment

puisinya bagus sob

Sandiarah mengatakan... Reply Comment

jari yg lentik lisankan karya
kata yg tajam serat akan makna
kisah-kisah hidup dalam syair puisi tak bercela

indah sungguh sastra yg kau hadirkan, sahabat...!

Anisayu mengatakan... Reply Comment

Tak dituturkan
Aku bisa merasakan
Akan kerumitan menemukan jalan
Pintu di ujung jalan
Tersungkur itu cobaan


Heheheh puisinya bagus baget... :)

hamparan mengatakan... Reply Comment

@ rumput dan ilalang:
thanks sob telah berkunjung :)
@ Insomnia:
Terimakasih sob atas komentarnya :)
@ anisayu:
hehe,,, terimakasih sahabat,
maaf ni jarang posting lagi ma jarang walking2 juga,,

hayardin mengatakan... Reply Comment

mantaap puisinya
salam perjuangan PTC,sukses slalu kawand,jalan-jalan juga keblog saya boss, ini alamatnya www.tipsbisnisonlinePTC.blogspot.com
atau jika ada yang mau promosikan PTC nya, silahkan berkunjung ke
http://www.pundiku.com/?id=hayardin

Obat Sakit 2011 mengatakan... Reply Comment

harus segera ditemukan penyelesaiannya gan biar tidak buntu terus

hamparan mengatakan... Reply Comment

@ Tips Bisnis on line:
makasi sob atas infonya :) ke TKP ni
@ Mely_kin:
thanks sob kunjungannya :)
@ obat sakit:
:) bener gan, selamat datang lagi nih,, hehe

ilmu inspirasi air (ilmu_air) mengatakan... Reply Comment

untaian katanya bagus, setiap puisi pasti punya makna, dan hanya penulisnya yang paling mengetaui maknanya, klu saya sendiri memaknainya seperti ini: "hidup itu seperti melangkah di jalan yang tanpa pintu, penuh teka-teki dan tanya, dinding panjang bagai tak bertepi, apalagi ketika sedang hadapi masalah hidup yang belum menemukan titik penyelesaiannya (di dalam hidup pasti masalah selalu ada), perlu berikhtiar manusia meniti jalan hidupnya entah itu ikhtiar fikiran, hati dan langkahnya, dan ketika keajaiban datang dimana Tuhan berikan pintu pembuka jalan penyelesaian masalah, rasa syukurpun tertumpah padaNya, tanpa perlu dituturkan melalui sekedar kata..."
:D bgitu bukan ya? :D sisipin sejumput harapan lagi dari saya: semoga kita semua bisa mendapatkan ridho-Nya, agar pintu-pintu keajaiban dan kebahagiaan hidup bisa diberikan olehNya dalam hidup kita ya bro amin..

hamparan mengatakan... Reply Comment

@ ilmu inspirasi air:
terimakasih kawan atas sharing maknanya. saya menuturkan kisah ini, tapi pada saya kisah ini tidak dituturkan dan saya rasakan kekentalan emosinya juga :)

Posting Komentar

--------------------------------------------------------------
Hamparan kata | dalam puisi dan cerita
Kirim Puisi | Puisi Renungan | Puisi Rasa Hati | Puisi Cinta |
Kata Bijak | Kisah Hikmah | Info Menulis | Tutorial Menulis |
--------------------------------------------------------------